24.9 C
Kendari
Monday, December 4, 2023
spot_img

Jumat Berkah Ibu Hetty Andika Perkasa, Persit KCK KODIM 1412 Kolaka Berbagi dengan Kaum Dhuafa

SIBERKITA.COM, KOLAKA – Pengurus Persatuan Isteri Tentara (Persit) Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XLVII KODIM 1412 Kolaka menggelar bakti sosial yang bertajuk Jumat Berkah Ibu Hetty Andika Perkasa dengan berbagi santunan kepada kaum dhuafa di kabupaten Kolaka dan Kolaka Timur.

Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cab XLVII Dim 1412/Kolaka Korcab Rem 143/ Haluoleo Ny. Nine Risa Setyawan mengatakan, bakti sosial ini dilaksanakan secara serentak oleh pengurus Persit yang ada di Indonesia, termasuk di wilayah teritorial KODIM 1412 Kolaka.

“Ini merupakan tanggung jawab kita semua untuk selalu peduli sesama, bahwa berbagi kebahagiaan dengan warga merupakan salah satu kebahagiaan juga bagi Ibu-Ibu Persit Kartika KCK Cabang XLVII Dim 1412/Kolaka,” kata Ny. Nine Risa Setyawan usai menggelar Bakti Sosial, Jumat (12/11/2021).

Selain itu, kata dia, aksi bakti sosial tersebut juga merupakan amanah Ketua umum Persit Kartika Chandra Kirana Ibu Hetty Andika Perkasa. Dimana kegiatan ini bertujuan sebagai wahana mempererat tali silaturahmi, sekaligus sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama. Apalagi hari ini adalah hari Jumat, hari dimana sangat penuh dengan keberkahan.

Isteri dari Dandim 1412 Kolaka, Letkol Inf. Risa Wahyu Pudji Setyawan ini berharap, bingkisan sembako dari Ketua Umum Persit KCK Hetty Andika Perkasa tersebut memberikan berkah dan manfaat, sehingga dapat membantu meringankan ditengah Pandemi Covid-19.

Diketahui, bakti sosial yang digelar kali ini menyalurkan bantuan 30 paket sembako dan nasi kotak serta satu unit kursi roda. Adapun jenis paket sembako tersebut diantaranya adalah Beras 5 kg, 1 sachet besar kopi, sabun mandi 2 bungkus, 1 buah botol sirup, Susu 1 Kaleng, teh celup 1 dios, Gula Pasir 1 liter dan minyak goreng 1 liter.

Penyaluran paket sembako tersebut dilakukan di dua tempat, yakni 20 paket sembako di kabupaten Kolaka serta 10 paket lainnya disalurkan di kabupaten Kolaka Timur.

Sementara 1 unit kursi roda disalurkan kepada ibu Wati (50), warga kabupaten Kolaka yang mengalami stroke sejak tahun 2019 hingga saat ini. (AS)

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Latest Articles