25.2 C
Kendari
Wednesday, December 6, 2023
spot_img

2023, Pemda Kolaka Fokuskan Pembangunan pada Sembilan Kegiatan

SIBERKITA.COM, KOLAKA– Hingga tahun 2023 mendatang Pemda kabupaten Kolaka akan menitikberatkan alokasi pembiayaan APBD dan APBN pada penyelesaian 9 program prioritas pembangunan daerah.

Sembilan agenda yang menjadi penekanan pembangunan hingga tahun 2023 tersebut yakni; Penyelesaian rumah sakit SMS-Berjaya; Penyelesaian pembangunan Ringroad Selatan Unaasi-By Pass dan Ringroad Tengah Jalan Badewi – Perumnas Lalombaa – Sabilambo; dan Pembangunan Kebun Raya Kolaka.

Agenda lainnya yaitu, Pengembangan Bandara Sangia Nibandera; Pembangunan Intake (bendungan) Watupila; Pembangunan jalan provinsi poros Baula di kabupaten Kolaka menuju kecamatan Poli-polia, kabupaten Kolaka Timur; Percepatan pembangunan kampus politeknik Ujungpandang di Kolaka; Pembangunan Water Front City di kawasan Pelabuhan Ferry; serta beberapa proyek strategis lainnya.

Penekanan agenda prioritas pembangunan tersebut dikemukakan Bupati Kolaka dalam sambutan tertulisnya yang disampaikan  Wakil Bupati Muhammad Jayadin saat membuka pelaksanaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) kabupaten untuk penyusunan RKPD 2023 yang digelar di Sutan Raja Hotel, Senin (21/3/2022).

Pada kegiatan yang turut dihadiri Direktur Kebijakan Riset dan Inovasi Daerah – Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) RI Sri Mulyanti,  Vice Presiden of Busines Development PT ASDP Riski Dwianda,  dan Sekjen BPP GAPENSI Andi Rukman Karumpa tersebut bupati Kolaka menegaskan bahwa semua agenda pembangunan akan berjalan jika stakeholder mendukung.

“Apa yang kita rencanakan hanya bisa berjalan jika semua pihak saling menopang, karena itu diharapkan seluruh SKPD untuk meningkatkan kualitas perencanaan, penganggaran, dan pengendalian program dengan menggunakan pendekatan holistik-tematik, integratif dan spasial,” tegasnya.

Lebih jauh dikatakan bupati, agar pembangunan yang direncanakan dapat berkesinambungan sesuai arah kebijakan RPJMD maka tema pembangunan kabupaten Kolaka tahun 2023 adalah “Penguatan Kualitas Pembangunan dan SDM untuk Mendukung Peningkatan Daya Saing Daerah”.

Tema tersebut menurut bupati, kemudian dijabarkan ke dalam 5 prioritas pembangunan yaitu;

1) penguatan konektivitas infrastruktur daerah serta penataan kawasan perkotaan dan fasilitas publik, 2) penguatan struktur ekonomi masyarakat dan peningkatan kualitas produk unggulan daerah,

3) peningkatan kualitas pendidikan, agama, budaya dan paham kebangsaan serta pemenuhan layanan kesehatan masyarakat dan penciptaan peluang kerja, 4) peningkatan pelayanan pemerintahan yang berbasis elektronik dan akuntabel,

5) perlindungan sumber daya alam dan peningkatan kualitas lingkungan hidup yang berkelanjutan.

Dalam kesempatan tersebut, bupati juga menekankan beberapa hal pokok yang wajib menjadi perhatian semua pihak terkait untuk ditindaklanjuti.

Pertama, terkait reformasi tata kelola pemerintahan yang telah berubah seiring keluarnya permen PAN-RB tentang penyetaraan jabatan administrasi ke jabatan fungsional. Hal itu tegas bupati, seharusnya dapat merubah pola kerja ASN.

Kedua, berdasarkan pernyataan Juru Bicara Kemenkes bahwa pandemi Covid-19 tengah berada pada fase transisi dari pandemi menjadi endemi, dimana kasus Covid-19 cenderung menurun dan terkendali.

Dengan demikian pemerintah telah melakukan pelonggaran protokol kesehatan seperti penghapusan wajib tes antigen, dan tes PCR untuk perjalanan dalam negeri menggunakan transportasi publik. Namun demikian, bupati berharap semua kalangan tetap menjaga kesehatan dengan mematuhi protokol kesehatan.

Ketiga; berkaitan dengan kelangkaan beberapa bahan pokok seperti minyak goreng, bupati meminta instansi terkait segera mengambil langkah antisipasi dengan melakukan operasi pasar, terutama menjelang bukan suci ramadhan.

Sementara itu, terkait pembangunan
Water Front City, Vice Presiden of Busines Development PT ASDP Riski Dwianda yang turut hadir pada kegiatan Musrenbang kali ini menyatakan bahwa institusinya siap bekerjasama dengan Pemda Kolaka mewujudkan rencana tersebut.

“Kita pastinya akan menunggu ide atau gagasan dari Pemda Kolaka untuk itu. Dan seperti yang sudah kita lakukan di daerah lain, peluangnya sangat besar di Kolaka,” ujar Riski.

Masih dalam kegiatan yang sama, Kepala Bappeda Kolaka Syamsul Kadar mengungkapkan bahwa pengembangan bandara Sangia Nibandera di kecamatan Tanggetada menjadi salah satu kegiatan prioritas tahun 2023 bersama dengan 8 kegiatan lainnya.

Itu karena tingkat pertumbuhan arus penumpang dan barang melalui Bandara Sangia Nibandera semakin meningkat dari waktu ke waktu.

“Karena itu, nantinya landasan pacu akan diperlebar dan diperpanjang agar nantinya bisa didarati pesawat jenis jet yang lebih besar seperti Boeing 737 atau sejenisnya,” papar Samsul Kadar.

Pada kesempatan sama, Ketua DPRD Kolaka Saifullah Halik saat menyampaikan pokok-pokok pikiran DPRD menyatakan bahwa progres pembangunan di kabupaten Kolaka selama 2 periode kepemimpinan Ahmad Safei – Muhammad Jayadin sudah sangat memuaskan publik.

Meski demikian, Syaifullah juga tidak menampik adanya kekurangan yang dirasakan oleh masyarakat, terutama yang terkait dengan beberapa program pembangunan.

“Namun itu cukup bisa kita pahami karena dampak pandemi Covid-19 memang telah berdampak negatif pada berbagai sektor pembangunan,” ujarnya.(eat)

 

 

 

 

 

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Latest Articles